Pelatihan Penanggulangan Tuberkulosis untuk FKTP Angkatan XIV Tahun 2024


Penyakit Tuberkulosis (TB
C) merupakan salah satu masalah kesehatan baik di  Dunia maupun di Indonesia dengan jumlah kasus dan kematian yang tinggi, kata Eko Julianto, SKM, M.E plt Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang di UPT Pelatihan Kesehatan Masyarakat Murnajati Lawang Senin (23/09) Lebih lanjut disampaikan salah satu strategi nasional eliminasi TBC adalah peningkatan akses  layanan TBC yang  bermutu dan berpihak  pada pasien yang merupakan tujuan pelatihan Penanggulangan Tuberkulosis ini.

 

Pelatihan dihadiri oleh  30 orang terdiri dari 15 dokter dan 15 Nakes dari Puskesmas di Kabupaten Jombang dengan menggunakan dana DAK Non Fisik Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Tahun 2024. Pelatihan berlangsung selama 5 hari dimulai tanggal 23 September 2024 dan berakhir tanggal 27 September 2024.

 

Ditandai dengan penyematan tanda peserta, pelatihan dibuka oleh Ahmat, SKM, M.Kes Kepala UPT Pelatihan Kesehatan Masyarakat Murnajati Lawang.

Hasil akhir setelah pelatihan ini selesai, diharapkan peserta dapat mengaplikasikan hasil pelatihan untuk meningkatan akses  layanan TBC yang  bermutu dan berpihak  pada pasien sehingga diharapkan Kabupaten Jombang mengeliminasi Tuberkulosis pada tahun 2030. Ej (20240923)

Komentar